Kamis, 7 April 2016 Sahabat UKM melakukan penandatanganan kerja sama dengan PT. Lazuardi Titian Wisata untuk melakukan pengembangan Program Pembiayaan Sahabat Umroh. Diadakan di Kantor Pusat, Jakarta acara ini dihadiri oleh Pengurus Sahabat UKM dan Direksi Biro Perjalanan Umroh tersebut. Sebelumnya pilot project program ini telah dilaksanakan di Cabang Johar sejak Desember 2015, kedepannya berkat kerja sama ini Sahabat Umroh dapat diajukan dari seluruh cabang Sahabat UKM yang ada.
Melalui program Sahabat Umroh ini masyarakat dapat berangkat umroh dan membayar biayanya sepulang dari tanah suci dengan cara mengangsur. Dengan demikian kebermanfaatan bisnis Sahabat UKM tidak hanya berfokus pada pengembangan ekonomi, tetapi juga memperhatikan aspek pengembangan diri masyarakat, terutama sektor UMKM.