KSP Sahabat Mitra Sejati (KSP SMS) konsisten mendukung usaha para anggotanya. Kali ini dukungan diberikan sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau biasa disebut CSR. Bertepatan dengan pelaksanaan Rapat Anggota Kelompok (RAK), CSR kali ini dilakukan oleh Cabang Semarang pada 5 April 2024 di RM Pesta Keboen Semarang.
Cabang Semarang mengadakan kegiatan CSR dengan memberikan bantuan berupa mesin pengayak padi untuk mendukung usaha milik Anggota, Bapak Maskur. Penyerahan bantuan dilakukan oleh Bapak Imam Adi Kurniawan selaku Area Manager Jawa Tengah dan Bapak Agus Fahrudin selaku Branch Manager Cabang Semarang, dan diterima langsung oleh Bapak Maskur didampingi putranya Naja.
Tak lupa, ucapan terima kasih dihaturkan oleh Anggota penerima bantuan dari KSP Sahabat Mitra Sejati ini, besar harapan mereka dengan pemberian bantuan ini usahanya semakin besar dan lebih maju lagi.